Archive for May 24, 2010


Jesus


Nama Jesus atau Yesus hapir semua mengenal nama ini. Bagiku DIA adalah penolongku, penyelamat hidupku. Yesus lahir di kota Betlehem sekitar 2000 tahun silam, waktu pemerintahan raja Herodes.Jesus lahir dari anak perawan Maria yang di berkati oleh Roh Kudus, sehingga mengandung bayi Jesus.
Jesus lahir ke dunia ini mengemban satu misi yaitu menghapuskan dosa orang yang percaya kepadanya seperti pada Yohanes 3:16 “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.”
Betapa indahnya ayat ini, kita yang sudah tidak layak diampuni karena dosa-dosa kita masih sangat dikasihi TUHAN sampai DIA mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, anda mungkin mengerti bagaimana anda mengasihi anak anda apalagi bila itu anak tunggal tentunya anda akan sangat mengasihinya, apalagi TUHAN yang penuh kasih sayang terhadap Anak-Nya, tapi DIA ternyata lebih mencintai kita yang telah berdosa kepadaNya dari pada Anak-Nya sendiri, dengan memberikan Anak-Nya itu untuk menebus dosa-dosa kita.

May GOD Bless you all,

Original by Alexandro


Ada berapa rasi bintang menurut anda? Mungkin ada yang menjawab 12, tidak salah memang betul ada 12 rasi bintang dalam yang kita kenal sebagai zodiac misalnya Gemini, Pisces, Aquarius dan sebagainya tapi sebetulnya rasi bintang seluruhnya berjumlah 88 rasi dimana 12 rasi bintang dalam dan 76 rasi bintang luar. Rasi bintang luar contohnya Pegasus, Hercules, Hydra, dan masih banyak lagi.
Apa itu rasi bintang, rasi bintang adalah kumpulan beberapa bintang yang jaraknya bila dilihat dari bumi berdekatan dan oleh manusia di tarik garis penghubung sehingga membentuk suatu wujud seperti Gemini membentuk wujud anak kembar dan Pegasus membentuk wujud kuda terbang dan lainnya. Tujuannya dibuat rasi bintang oleh manusia sebetulnya untuk memudahkan mengenal bintang-bintang itu sendiri dan untuk navigasi pada jaman dulu, contohnya rasi bintang Southern Cross atau dikenal juga dengan sebutan Crux biasa digunakan para nelayan untuk menunjukkan arah Selatan.
Semoga berguna dan dapat menambah pengetahuan.
Sumber http://id.wikipedia.org/wiki/Rasi_bintang
Original By Alexandro


Mungkin kita sering melihat pengemis di pinggir jalan yang meminta-minta, atau teman sekelas kita yang lebih bodoh dari kita, atau mungkin karyawan di kantor kita yang bekerja sebagai office boy, atau di jalan kita bertemu orang yang mukanya rusak atau bagian tubuhnya cacat. Banyak sekali orang-orang seperti mereka dalam hidup kita ini, baik kita sadari atau tidak banyak orang yang tidak lebih beruntung dari kita yang masih dapat membaca blog ini. Apa pendapat anda tentang mereka, sebagian mungkin ada yang merasa kasihan atau iba, ada juga yang cuek aja, ada juga yang merasa jijik, tidak pantas bergaul dengan dirinya, dan mersasa mereka itu lebih rendah dari dirinya, sikap yang terakhir ini adalah sikap yang tidak benar tentunya.
Mungkin orang seperti tidak pernah mengerti betapa pentingnya orang-orang itu bagi dirinya, misalnya kalo dia merasa lebih pintar dari teman sekelasnya dan dia meremehkan temannya yang bodoh, pernahkah dia berpikir bahwa bila semua temannya sama pintar dengannya apalah arti kepintarannya, atau dia merasa paling kaya sedunia pernahkah dia berpikir bagaimana bila semua orang sama kayanya dengan dia apalah artinya kekayaan dia dan mana ada orang yang mau dipekerjakan olehnya.
Karena itulah TUHAN menciptakan perbedaan-perbedaan itu, tujuanNya bukan untuk menjadikan tuan yang satu dari yang lainnya atau menjadikan penguasa yang satu dan budak yang lainnya, tapi agar semua orang bisa saling melengkapi dan saling tolong menolong antar sesamanya, apalah arti semua kekayaanmu bila kau tinggal di dunia ini sendirian pasti kau akan rela menukarkannya semua kekayaanmu itu dengan seorang teman saja agar dia bisa berbagi denganmu, iya kan.
Jadi satu yang harus kita ingat selalu ialah jangan under estimate (meremehkan) orang yang lebih susah dari kita, sebab mereka juga berguna buat kita, apalah artinya kita tanpa mereka, juga jangan minder ya kalo lagi dibawah. TUHAN pasti punya tujuan buat tiap hamba yang diciptakannya.
May Bless and Glory from GOD for You.
Original by Alexandro